Unit Radiologi RSU Kota Tarakan merupakan salah satu unit penunjang medik yang mempunyai tujuan untuk memberikan pelayanan pemeriksaan profesional dengan hasil berupa gambar/image dengan tujuan membantu para dokter menegakkan diagnosa pasien yang ditangani.
Radiologi adalah bagian dari ilmu kedokteran yang mempelajari tentang teknologi pencitraan, baik gelombang elektromagnetik maupun gelombang mekanik guna memindai bagian dalam tubuh manusia untuk mendeteksi suatu penyakit.
Panoramic adalah teknik pencitraan gigi yang menggunakan mesin radiografi untuk menghasilkan gambar rontgen panoramik atau gambar rontgen gigi lengkap
X-Ray Konvensional adalah teknik pencitraan medis yang menggunakan sinar-X untuk menghasilkan gambar organ dalam tubuh.